Jakarta - Tertarik mencoba Windows 7, sistem operasi terbaru dari Microsoft? Sebelum mencoba menggunakannya, dengarkan dulu nasihat dari Microsoft soal kemampuan PC yang digunakan.
Tapi, tak perlu repot-repot menelepon Customer Service Microsoft untuk mendapatkannya. Raksasa piranti lunak itu telah menyiapkan aplikasi yang mampu memberikan nasihat pada pengguna PC yang hendak memasang Windows 7.
Aplikasi itu bernama Windows 7 Upgrade Advisor. Ia berfungsi memindai komputer dan memberitahukan apakah komputer yang digunakan bisa menjalankan Windows 7.
Saat dijalankan aplikasi akan memeriksa empat kebutuhan sistem:
- RAM. Windows 7 membutuhkan RAM minimal 1 GB untuk versi 32-bit dan 2 GB untuk 64-bit.
- Hardisk. Windows 7 membutuhkan 16 GB ruang hardisk untuk versi 32-bit dan 20 GB untuk 64-bit.
- Kecepatan CPU. Kecepatan CPU minimal bagi Windows 7 adalah 1 GHz.
- Kemampuan Windows Aero.
Windows 7 Upgrade Advisor juga bisa memberitahu apakah pengguna bisa melakukan Upgrade langsung ke Windows 7 atau harus melakukan instalasi dari awal. Aplikasi itu juga akan memeriksa perangkat serta program yang terpasang.
Windows 7 Upgrade Advisor (versi Beta) tersedia untuk diunduh pada situs Microsoft dengan ukuran 6.3 MB. Jika dijalankan pada Windows XP, komputer harus dilengkapi dengan .NET Framework 2.0.
No comments:
Post a Comment
Isi Komentar anda di sini :